28/09/2018

Mengajarkan Mengenal Anggota Tubuh dan Fungsinya kepada Anak-anak

Pengenalan diri pada anak sejak dini sangat diperlukan untuk lebih memahami identitas diri, mengenal anggota tubuh serta fungsinya. Pengenalan ini bermanfaat untuk memperoleh pengetahuan dan menghargai diri dalam kaitannya dengan kegiatan makan, melakukan kebersihan, memelihara kesehatan, mencintai dan mensyukuri dirinya sebagai ciptaan Tuhan.

Yayasan Sayap Ibu melalui Para Pengajar PAUD Yayasan Sayap Ibu Cabang Jakarta Unit Menteng Wadas, memberikan materi pelajaran dengan tema Diri Sendiri/Anggota Tubuh kepada anak-anak PAUD.

Dalam pembelajaran tersebut anak – anak dibagi menjadi 3 kelompok, yaitu :

Kelompok Larva (3-4 tahun) : mengenal anggota tubuh jari dan finger painting

Kelompok Kepompong (4-5 tahun) : mengenal anggota tubuh tangan, kaki dan finger painting bersama

Kelompok kupu-kupu (5-6 tahun) : mengenal anggota tubuh bagian wajah, membaca syair, mewarnai gambar, menggambar bebas dan menulis huruf.

Anak – anak sangat senang dan antusias sekali dalam kegiatan pembelajaran tersebut dan diakhiri dengan makan sehat bubur ayam bersama-sama.